Minggu, 22 Juni 2014

Awal Mula Photoshop dan Perkembangannya

Photoshop merupakan aplikasi pengolah gambar/foto yang paling diminati saat ini. Dengan Photoshop seseorang tanpa keahlian sekalipun bisa mengedit atau memanipulasi sebuah gambar/foto. Photoshop merupakan hasil karya inovasi seorang mahasiswa PhD bernama Thomas Knoll dari Universitas Michigan (US). Pada Tahun 1987, ia memulai penggarapan sebuah program pada System Operasi Machintos Plus untk menampilkan gambar Grayscal dilayar Monokrom.


Pengerjaan program oleh Thomas Knoll mendapat bantuan dari saudaranya John Knoll yang pada saat itu bekerja di Industrial Light dan Magic. Dan John Knoll lah yang menyarankan kepada saudaranya untuk mengubah program hasil inovasinya menjadi program penyunting gambar.

Hingga pada akhirnya dua bersaudara itu Thomas Knoll dan John Knoll berhasil menciptakan sebuah program penyunting gambar yang diberi nama ImagePro. Kemudian diganti namanya menjadi Photoshop.
Tak lama kemudian mereka berdua perkenalkan kepada Perusahaan besar Appel Computer Inc dan Adobe. Hingga Perusahaan Adobe tertarik untuk mengakuisisi program Photoshop.

Pada Tahun 1990 Adobe resmi rilis Photoshop 1.0 untuk komputer Appel dan Sistem Oprasi Machintos. Pada mulanya Photoshop 1.0 merupakan program yang dirancang untuk menyunting gambar dari cetakan berbasis kertas hasil scan. Berbeda dengan Photoshop sekarang yang mengedit gambar/foto digital langsung.

sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Adobe_Photoshop


Tidak ada komentar:

Posting Komentar